Kegiatan MPLS online SMP Strada Yos Sudarso 2021-2022

Pengenalan Lingkungan Sekolah  merupakan kegiatan pertama masuk sekolah untuk memperkenalkan visi-misi, program, sarana dan prasarana sekolah, cara belajar, penanaman konsep pengenalan diri dan pembinaan awal budaya/kultur sekolah. Pengenalan Lingkungan Sekolah  sangat diperlukan bagi murid baru.

Perkumpulan Strada yang merupakan sebuah satuan pendidikan  formal  juga perlu melaksanakan Pengenalan Lingkungan  Sekolah. Melalui kegiatan ini diharapkan Visi Perkumpulan Strada yaitu: “Komunitas pendidikan yang unggul, peduli dan berjiwa melayani “ dapat terwujud.

 

Kebijakan pelaksanaan PLS selama diserahkan kepada unit sekolah dengan mempertimbangkan kebijakan setempat, sehingga pelaksanaannya sangat bervariasi dan belum secara sistematis serta menyulitkan dalam melakukan evaluasi, refleksi dan aksi memasuki nilai-nilai khas strada.

SMP Strada Yos Sudarso sebagai bagian dari Perkumpulan Strada menyelenggarakan MPLS dengan moda daring/online mengingat pandemi Covid-19 yang belum juga reda dan selesai. MPLS Tahun Pelajaran 2021/2022 melibatkan semua guru dengan pembagian tugas menyampaian materi menggunakan media presentasi dan juga menggunakan video. Diawali dengan sambutan dari Romo Odemus Bei Witonom, SJ selaku Direktur Perkumpulan Strada, MPLS di SMP Strada Yos Sudarso dilaksanakan selama dua hari mulai pukul 07.15 WIB sampai pukul 11.30 WIB

Jarak dan kondisi pandemi Covid-19 tidak memudarkan semangat dalam mengikuti masa pengenalan lingkungan sekolah dan membantu siswa dalam beradaptasi dengan kondisi yang baru dan lingkungan baru. Tetap semangat, Salam AMDG

 

     

 

Sebarkan artikel ini